Home / NEWS / INDRAMAYU / Mangga Gedong Gincu Indramayu Resmi Kantongi Sertifikat Indikasi Geografis

Mangga Gedong Gincu Indramayu Resmi Kantongi Sertifikat Indikasi Geografis

Lensapemda. INDRAMAYU – Kabar gembira bagi masyarakat Indramayu! Mangga Gedong Gincu, buah kebanggaan dengan ciri khas warna oranye kemerahan, aroma harum, dan rasa manis yang segar, kini telah resmi diakui oleh pemerintah.

Buah ikonik ini telah mendapatkan Sertifikat Indikasi Geografis (IG) dari Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia, yang dikeluarkan pada 6 Agustus 2025 lalu.

Sertifikat IG ini menjadi bukti pengakuan atas keunikan Mangga Gedong Gincu yang berasal dari faktor lingkungan dan budaya masyarakat Indramayu.

Sertifikat ini diserahkan kepada Kelompok Masyarakat Perlindungan Indikasi Geografis (MPIG) Mangga Gedong Gincu Indramayu yang berlokasi di Desa Jatisawit, Kecamatan Jatibarang.

Menurut penilaian, Mangga Gedong Gincu memiliki keistimewaan yang tidak ditemukan pada mangga dari daerah lain, mulai dari rasa, aroma, warna, hingga cara budidaya yang diwariskan secara turun-temurun.

Bupati Indramayu Lucky Hakim, melalui Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Sugeng Heriyanto, mengungkapkan rasa syukur atas pengakuan ini.

Ia menyatakan bahwa Sertifikat Indikasi Geografis ini adalah langkah penting untuk menjaga warisan daerah sekaligus meningkatkan kesejahteraan petani.

“Alhamdulillah, Mangga Gedong Gincu Indramayu kini resmi mendapat Sertifikat Indikasi Geografis. Ini adalah kebanggaan sekaligus tanggung jawab bersama untuk terus menjaga kualitas dan nama besar Mangga Gedong Gincu di pasar nasional maupun internasional,” ujarnya. Kamis (2/10).

Dengan adanya sertifikat ini, petani dan produsen Mangga Gedong Gincu Indramayu akan mendapatkan perlindungan hukum, peningkatan nilai jual, daya saing yang lebih tinggi, serta dampak positif bagi kesejahteraan ekonomi masyarakat Indramayu.

Pengakuan resmi ini semakin mengukuhkan Mangga Gedong Gincu sebagai ikon daerah yang mampu menggerakkan ekonomi masyarakat Indramayu. **

Tag:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *